Fermentasi Pakan Ternak Domba Cara Praktis untuk Penggemukan

Fermentasi Pakan Ternak Domba Cara Praktis untuk Penggemukan

Domba merupakan salah satu hewan yang banyak dipelihara di Indonesia. Hal ini dikarenakan perawatan yang mudah dan juga mempunyai nilai jual yang lumayan tinggi. Sehingga tidak heran apabila banyak masyarakat yang memilih budidaya kamping. Binatang yang satu ini juga menjadi andalan saat perayaan hari raya Idul Adha umat Islam. Dan akhir-akhir ini banyak bermunculan peternak domba karena permintaan pasar sangat banyak sekali, untuk mengimbangi hal tersebut banyak pula bermunculan produsen pakan dengan berbgai metode salah satunya dengan metode fermentasi pakan ternak domba.

fermentasi pakan ternak domba

Domba menghasilkan daging dan susu yang sama-sama dapat dikonsumsi oleh masyarakat. Selain itu juga dagingnya yang dapat diolah untuk bernagai macam jenis masakan. Masakan daging Domba menjadi idola sebagain masyarakat. Susu domba biasanya didapatkan dari kambing etawa/domba etawa. Maka dari itu tidak heran apabila banyak yang menternakkan binatang satu ini.

Sama seperti dengan hewan ternak lainnya, untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari memelihara kamping harus disertai kerja keras dalam perawatannya. Perawatan yang dimaksud tidak hanya berkutat pada tempat tinggal tetapi juga makanan yang dikonsumsi oleh domba tersebut. Untuk menjaga kualitas daging yang dihasilkan oleh domba sebaiknya tak hanya pakan berupa rumput segar saja namun juga harus diimbangi dengan pemberian pakan fermentasi. Salah satu jenis fermentasi pakan yang dimaksud adalah fermentasi pakan ternak domba. Karena justru fermentasi pakan sebenarnya lebih memberi manfaat bagi hewan ternak domba.

Fermentasi pakan ternak domba memiliki beberapa kelebihan yaitu meingkatkan produksi susu, memperbaiki sistem pencernan kamping, penambahan berat domba secara alami, meningkatkan nafsu makan domba, daging domba lebih berisi tidak banyak kolesterol, domba kebal dari berbagai serangan penyakit, kotoran kamping tidak berbau seperti pada umumnya, serta kotoran dan urine lebih sedikit.

Begitu banyak manfaat yang diperoleh dengan penggunaan fermentasi pakan ternak kamping etawa. Tentunya hal ini mampu meningkatkan penghasilan dari peternak. Karena tidak hanya dari segi keuntungan domba yang diperoleh namun juga sisi lingkungan peternak domba.

Setelah dijabarkan kelebihan dari fermentasi pakan ternak domba yang begitu banyak. Kini akan dijabarkan bagaimana cara membuat fermentasi pakan ternak. Cara membuat fermentasi pakan ternak adalah sebagai berikut:

  1. Jerami atau debog (pohon pisang) di potong kecil-kecil atau dicacah. Setelah itu siapkan larutan gula bersama parutan nanas yang dicampur dengan air 1 liter agar membuat fermentasi basah. Dan untuk fermentasi jenis kering dapat menggunakan 10 liter air.
  2. Campurkan bahan utama yakni jerami atau debog, ampas tahu serta bekatul ke dalam wadah yang berukuran besar.
  3. Larutan yang berisi gula pasir, parutan nanas aduk hingga rata. Setelah itu diamkan kurang lebih selama 15 menit. Kemudian masukkan kembali larutan tersebut dalam 10 liter air tadi. Dan siramkan dengan rata ke dalam wadah berukuran besar dimana tempat menyimpan bahan pakan ternak tadi. Untuk tambahan, taburkan garam lalu aduk merata kembali dan ulang secara berkali-kali agar lebih merata hingga semua bahan tercampur sempurna.
  4. Masukkan bahan pakan yang sudah tercampur tersebut ke dalam ember plastic atau biasa disebut drum. Tutup ember plasticktersebut dengan menggunakan plastik sehingga bagian dalam ember plastic menjadi kedap udara kurang lebih selama 1 hari. Berbeda dengan proses fermentasi pakan apabila bahan utama menggunakan pohong pisang (debog) yang basah, maka hanya membutuhkan waktu selama 1 sampai 3 jam saja tidak sampai 1 hari.
  5. Fermentasi pakan ternak ini sudah siap diberikan pada ternak kamping 2 kali dalam sehari.

Baca juga artikel yang terkait:

Fermentasi pakan ternak domba adalah salah satu metode pembuatan pakan alternatif yang sering dilakukan oleh peternak karena memmiliki beberapa keunggulan seperti tersebut diatas. Namun seiring dengan waktu dan adanya informasi dunia peternakan yang terbuka lebar maka saat ini sudah mulai banyak bermunculan metode dan cara membuat pakan sapi alternatif. Salah satu metode pembuatan pakan sapi  terbaru  adalah pakan ternak instan dimana semua bahan pakan sudah tercampur dari satu yang lebih dikenal dengan pakan komplit atau complete feed. Mengapa kami sebut complete feed Dikarenakan semua bahan sudah tercampur jadi satu yang sudah mengandung karbohidrate, protein, serat, mineral vitamin yang dibutuhkan utk penggemukan ternak.

Dengan pakan ternak instan ini akan terasa lebih ringan pekerjaan dan biaya perawatannya. Pakan ini tinggal diberikan kepada sapi potong  sesuai dengan kebutuhan setiap ekor. Informasi lengkap tentang keunggulan pakan ternak dapat dibaca di laman kami.

Untuk mendapatkan informasi seputar pakan ternak instan tersebut silakan menghubungi:

WA/TLP/SMS: 0821-3444-0557